Kalau jalan-jalan ke Solo dan ke Semarang atau daerah sekitarnya. Jangan lupa mencicipi aneka masakan khas Jawa Tengah ya. Dijamin enak dan bakal bikin kamu ketagihan.
Jawa Tengah (termasuk Solo dan Semarang) punya banyak makanan khas. Mulai dari makanan berat sampai aneka jajanan atau makanan pendamping. Harga-harganya pun cukup terjangkau.
Atau kalau Teman-teman ingin memasak makanan sendiri, bisa mencontek di situs selerasa.com ya. Sungguh, ada banyak resep makanan enak di sana lho.
Aneka Masakan Khas Jawa Tengah
Lalu apa saja sih aneka masakan khas Jawa Tengah itu? Berikut ulasan lengkapnya untuk kamu, cekidot!
#1 Gudeg
Gudeg adalah salah satu makanan khas Jawa Tengah yang banyak diminati orang. Rasanya yang manis pedas memberikan keunikan tersendiri di lidah. Makanan ini memiliki cita rasa yang berbeda dengan makanan khas Jawa Tengah lainnya. Bahan isiannya nangka muda, tempe, dan tahu bersama kuah santan.
Memiliki rasa yang enak, ternyata dalam pembuatannya gudeg cukup sulit dan membutuhkan waktu memasak yang cukup lama. Ada tiga jenis gudeg yang bisa dicoba saat berkunjung ke Yogyakarta yaitu gudeg basah, kering, dan manggar.
Baca Juga: Jamu Ekstrak Kelor
#3 Mendoan
Olahan tempe memang memiliki rasa menarik di setiap rasanya, bahkan bisa menjadi salah satu bahan makanan dengan jenis masakan yang berbeda. Aneka masakan khas Jawa Tengah yang dibuat dari olahan tempe adalah Mendoan. Rasanya yang lezat dengan lumuran tepung dan daun bawang, membuat tempe ini menjadi salah satu kuliner Indonesia yang bisa dicoba.
#4 Wingko
Wingko adalah makanan semarang yang berasal dari Semarang. Bahan utama dari Wingko adalah beras ketan yang dipotong kecil dan kelapa kering yang dipanggang sampai matang. Makanan ini jika dimakan memiliki tekstur kenyal yang cocok dijadikan oleh-oleh.
Baca Juga: Tolak Stigam Kusta
#5 Lumpia
Aneka masakan khas Jawa Tengah yang terkenal selanjutnya adalah Lumpia semarang. Isian pada makanan ini yaitu daging yang dicampur dengan rebung dan disajikan bersama tauco. Gorengan yang satu ini memiliki rasa gurih yang sedikit asin, sehingga cocok dijadikan cemilan.
#6 Soto Kudus
Dari Namanya, soto kudus memang berasal dari Daerah Kudus yang disukai banyak orang dengan rasanya yang segar. Campuran pada soto kudus ini ada sayuran yang ditambah dengan daging sapi atau daging ayam.
#7 Getuk
Getuk adalah makanan yang dibuat dari singkong. Awalnya makanan ini memiliki warna putih, tetapi untuk menarik perhatian ditambahkan dengan berbagai warna dalam satu tempat.
Baca Juga: Aplikasi Kesehata Mental
#8 Nasi Grombyang
Nasi grombyang adalah salah satu makanan Jawa Tengah yang menyajikan nasi berkuah dengan isian daging sapi. Masakan ini menjadi salah satu yang bisa dicoba dengan rasa yang gurih dan mengenyangkan.
#9 Brekecek
Brekecek bisa menjadi salah satu makanan unik yang dapat dicoba saat berada di daerah Jawa Tengah. Masakan ini merupakan olahan dari ikan yang diberikan kuah dengan bumbu rempah yang lezat.
#10 Garang Asem
Masakan Jawa Tengah juga memiliki andalan dengan cita rasa yang pedas dan wajib dicoba oleh wisatawan, yaitu garang asem. Olahan pada garang asem terdiri dari ayam yang dimasak dengan santan dan campuran asam. Rasanya yang bercampur pedas dan asam akan lebih menarik ditambah dengan penyajian yang dibungkus daun pisang.
#11 Sego Kucing
Sego kucing atau nasi kucing, menjadi salah satu khas menu makanan yang berada di angkringan sekitar Jawa tengah. Lauk pauk yang disediakan juga cukup lengkap pada angkringan, mulai dari gorengan, sate, dan sayur oseng yang membuat pelengkap saat makan nasi.
Aneka masakan khas Jawa Tengah memiliki keunikan dan kelezatan yang membuat banyak orang suka dengan rasa yang ada pada lidah. Sehingga makanan tersebut bukan hanya terkenal di daerah Jawa Tengah saja, tetapi sudah menyebar di seluruh Indonesia.
mbak kalo denger mendoan aq langsung ngiler, apalagi kalo bisa makan ditempat asalnya langsung rasanya jadi lebih nikmat ya