Journal – Yuni – Bicara soal investasi, memang terdapat berbagai jenisnya. Kita bebas memilih sesuai dengan budget dan tujuan investasinya. Meski begitu, investasi terdiri dari dua jenis, yaitu investasi jangka panjang dan investasi jangka pendek.
Investasi jangka panjang bisa kita manfaatkan untuk keperluan pendidikan atau modal usaha yang sudah direncanakan dalam kurun waktu tertentu. Sebagai dana pensiun juga bisa. Karena, investasi jangka panjang merupakan investasi yang memiliki kurun waktu 1-10 tahun.
Sementara investasi jangka pendek adalah investasi yang disimpan dalam kurun waktu kurang dari satu tahun. Investasi jangka pendek biasanya digunakan untuk keperluan tambahan modal, dana pendidikan satu tahun kedepan dan lain sebagainya.
Apapun jenis investasinya, baik jangka panjang maupun jangka pendek, anda dapat memilih investasi yang sesuai dengan kebutuhan dan pilihan anda.
Ada beberapa pilihan investasi yang dapat kami pilih, diantaranya adalah sebagai berikut :
- Reksadana
- Saham
- Deposito
- Crypto
- Alat musik
- Barang – Barang Vintage
- Emas
- Tanah
- Kos-kosan
Diantara sembilan investasi diatas, investasi yang sedang jadi perbincangan orang di dunia Maya adalah investasi Cryptocurrency atau mata uang digital.
Artikel Menarik Lainnya: Cara Mudah Mengatur Keuangan
Investasi Di Aplikasi PINTU
Kehebohan Crypto ini tidak lepas dari viralnya NFt Ghazali everyday. Sehingga banyak orang yang melirik jenis investasi yang satu ini.
Lantas jenis investasi Crypto apa yang memiliki peluang memperoleh margin yang cukup besar? Semua jenis investasi Crypto memiliki peluang memperoleh profit yang sama.
Pilihan jenis investasi Crypto bergantung pada tujuan dan minat investor. Bagi para seniman atau pecinta dunia kreatif, mereka bisa investasi Crypto di NFT. Sementara bagi mereka yang menyukai dan berminat terhadap pergerakan mata uang digital, dapat berinvestasi di koin Crypto seperti Bitcoin atau Ethereum.
Untuk melakukan investasi Crypto, kita dapat menggunakan situs Crypto wallet atau aplikasi Crypto. Salah satu Crypto wallet berupa aplikasi yang menurut saya kredibilitasnya baik di Indonesia, adalah PINTU.
Pintu Aplikasi Crypto Indonesia
Pintu adalah Aplikasi Jual Beli dan Investasi Bitcoin dan Aset Digital dengan Harga Final, Tanpa Komisi, Tarik Rupiah Murah. Aman Terdaftar di BAPPEBTI.
Aplikasi PINTU untuk investasi Crypto di Indonesia, menyediakan jual beli koin Crypto yang memiliki 42 jenis koin Crypto. Terdapat beberapa kelebihan dari aplikasi PINTU yang dapat menjadi bahan pertimbangan Anda dalam berinvestasi Crypto di Indonesia.
Artikel Menarik Lainnya: Cara Mengatur Keuangan Bagi Freelancer
Kelebihan PINTU
Kelebihan aplikasi Pintu untuk investasi crypto di Indonesia terkait trading coin Crypto diantaranya adalah sebagai berikut :
- Mudah di download
- Mudah melakukan pendaftaran
- Mudah melakukan deposit akun
- Mudah dalam transaksi jual beli koi. Crypto
- Fitur yang lengkap dan mudah diakses
- Memiliki Team yang berpengalaman di dunia crypto
Fitur PINTU
Aplikasi Pintu memiliki fitur lengkap yang mendukung transaksi investasi koin crypto. Terdapat 5 fitur utama, yaitu Beranda, market, wallet, akun dan jelajah. Fitur yang terdapat di aplikasi crypto yaitu Aplikasi PINTU di Indonesia sangat mudah diakses, terstruktur dan navigasinya jelas.
Kesimpulan
Investasi crypto memiliki peluang yang cukup diperhitungkan mengingat perkembangan crypto saat ini meningkat tajam. Anda dapat mulai berinvestasi crypto di PINTU aplikasi crypto Terbaik dan Termudah di Indonesia.
4 pemikiran pada “Mau Investasi? Cobain Pintu Aplikasi Crypto di Indonesia”